Pemeriksaan urin lengkap melibatkan analisis komprehensif terhadap sampel urine untuk mengevaluasi kesehatan saluran kemih. Pemeriksaan ini mencakup penilaian aspek-aspek makroskopik urin seperti warna, kejernihan, konsentrasi, deteksi kimia urin seperti sel darah, protein, glukosa, dan zat lain dalam urine. Hasil pemeriksaan urin lengkap membantu dokter dalam menilai fungsi ginjal, mendeteksi infeksi saluran kemih, dan memberikan wawasan lebih lanjut tentang kondisi kesehatan umum pasien.
Pemerikaan magnesium yaitu menghitung jumlah magnesium dalam urin. Urin pasien diambil pada pagi hari selanjutnya dikumpulkan kembali urin pada keesokan harinya. Pengeluaran magnesium melalui urin mengontrol keseimbangan magnesium.